PENGAJARAN KRISTEN (52): KEDATANGAN KRISTUS KEDUA SEBAGAI HAKIM

PENGAJARAN KRISTEN (52): KEDATANGAN KRISTUS KEDUA SEBAGAI HAKIM
gadget, bisnis, keuangan

Pertanyaan: Penghiburan apa yang Saudara per oleh dari kedatangan Kristus kembali untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati?

Jawaban: Bahwa dalam segala kedukaan dan penganiayaan, dengan kepala tegak aku tetap menantikan kedatangan Dia, yang dahulu menghadapi pengadilan Allah guna kebaikanku, dan yang telah mengangkat seluruh kutuk Allah dariku, untuk menjadi Hakim surgawi (a). Dia akan membuang semua musuh-Nya, yang adalah juga musuhku, ke tempat kutuk yang kekal (b), tetapi akan menyambut aku bersama dengan semua orang pilihan-Nya dalam kesukaan dan kebahagiaan yang di surga (c).

(a) Filipi 3:20. (b) 2Tesalonika 1:8. (c) Matius 25:34.

1) ‘Dan dari sana Ia akan datang’.

a) Kristus datang pertama kalinya sekitar 2000 tahun yang lalu dalam kehinaan, tetapi pada kedatangan yang kedua, Ia akan datang dengan kemuliaan-Nya (Matius 16:27).

b) Kedatangan-Nya yang kedua ini bersifat jasmani (Kisah Para Rasul 1:11).

c) Kedatangan-Nya yang kedua ini bersifat mendadak; tidak ada yang tahu saatnya (Matius 24:36,42-44 Matius 25:13 1Tesalonika 5:2-3 2Petrus 3:10).

Penerapan:

Hati-hati dengan orang Kristen / gereja / pendeta yang bisa meramal / mengetahui saat / tahun kedatangan Yesus yang kedua kalinya. Ini pasti orang Kristen / gereja / pendeta brengsek!

Sekalipun Kitab Suci mengatakan bahwa kedatangan Yesus yang kedua kalinya tidak bisa diketahui saatnya, tetapi Kitab Suci memberikan tanda-tanda yang akan terjadi sebelum kedatangan-Nya yang ke dua kalinya itu seperti:

· Perang, gempa bumi, bahaya kelaparan (Matius 24:6-7).

· Pemberitaan Injil ke seluruh dunia (Mat 24:14).

· Pertobatan ‘seluruh Israel’ (Roma 11:25,26). ‘Seluruh Israel’ di sini berarti semua orang-orang pilihan dari antara bangsa Israel.

· Ajaran sesat, nabi palsu, Mesias palsu, Anti Kristus, mujijat palsu, kesesatan (Matius 24:4-5,10-12,23-24 2Tes 2:1-3 2Tesalonika 2:7-12 1Tim 4:1 2Timotius 3:1-5 2Timotius 4:3-4 1Yohanes 2:18).

· Penganiayaan terhadap orang Kristen (Matius 24:9,21,22).

Catatan: ayat-ayat dalam Mat 24 diperdebatkan, apakah itu mengenai kehancuran Yerusalem, atau mengenai akhir jaman.

2) ‘untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati’.

Ini adalah tujuan kedatangan Kristus yang kedua-kalinya. Menghakimi berarti memberikan hukuman kepada orang-orang yang tidak percaya dan memberikan upah / pahala bagi orang yang percaya (Mat 16:27 Matius 13:24-30,36-43 Matius 25:31-46 2Tesalonika 1:8-9 Yudas 14,15).

3) Sikap yang benar pada waktu menunggu kedatangan Yesus Kristus yang ke dua.

Kita harus bersiap sedia / berjaga-jaga (Matius 24:44 Matius 25:13). Ini bisa dilakukan dengan:

a) Percaya kepada Yesus sebagai Juru selamat dan Tuhan.

Ini jelas merupakan hal yang terutama, karena kalau yang ini tidak saudara lakukan, maka hal-hal ke 2-5 di bawah ini tidak ada gunanya.

b) Banyak berdoa (Lukas 21:36).

BACA JUGA: MATIUS 25:31-46 (YESUS SEBAGAI HAKIM PADA AKHIR ZAMAN)

c) Berbakti dan bersekutu (Ibrani 10:25).

d) Melayani Tuhan (Lukas 12:37,43).

e) Membuang dosa / menyucikan diri (Lukas 21:34 1Tesalonika 5:4 2Petrus 3:11,14).

4) Ini adalah tahap keempat dari pemuliaan Kristus.
Next Post Previous Post